Polsek Susukan Gelar Program Police Goes to School, Ajak Siswa SMK Ulumuddin Hindari Bullying dan Terapkan Disiplin Diri

    Polsek Susukan Gelar Program Police Goes to School, Ajak Siswa SMK Ulumuddin Hindari Bullying dan Terapkan Disiplin Diri

    KAB. CIREBON - Polsek Susukan Polresta Cirebon menggelar kegiatan Police Goes to School di SMK Ulumuddin, Desa Jatianom, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon, pada Senin (10/12/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah bullying dan mengajarkan pentingnya disiplin diri kepada siswa sejak dini.

    Pada kesempatan tersebut, Ps. Kanit Binmas Polsek Susukan, Aiptu Eko Hapsoro, memberikan pesan-pesan kepada siswa SMK Ulumuddin mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, menjaga kesehatan, serta menghindari tindakan bullying terhadap teman-teman sekelas. Ia juga menekankan perlunya disiplin dalam kehidupan sehari-hari.

    Aiptu Eko menjelaskan bahwa bullying dapat memberikan dampak negatif bagi korban, seperti menurunnya rasa percaya diri dan menyebabkan stres berkepanjangan. Oleh karena itu, ia mengajak siswa untuk menjauhi perilaku tersebut dan memperlakukan teman-teman dengan penuh rasa hormat.

    Selain itu, Aiptu Eko juga menekankan pentingnya memiliki sikap disiplin. Menurutnya, dengan disiplin, siswa akan lebih teratur, rajin, dan mampu meraih prestasi di berbagai bidang.

    Pada upacara tersebut, Aiptu Eko memberikan contoh-contoh positif yang bisa dilakukan siswa untuk mencegah bullying dan menerapkan disiplin diri sejak dini. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana sekolah yang lebih kondusif dan aman, sekaligus mendukung terciptanya lingkungan yang bebas dari kekerasan.

    Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, SIK, SH, MH, melalui Kapolsek Susukan, Akp Dwi Susanto, SH, berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran siswa mengenai pentingnya menghindari bullying serta menumbuhkan sikap disiplin sejak usia muda. Diharapkan pula, kegiatan ini dapat membantu menciptakan lingkungan yang lebih aman di sekolah dan masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Respon Cepat Polsek Talun Evakuasi Pohon...

    Artikel Berikutnya

    Respon Cepat Polsek Talun Evakuasi Korban...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Berita Foto: Panglima TNI Hadiri Apel Kasatwil Polri 2024 di Akpol
    BINUS Online Raih Predikat Kampus Online Terbaik di Indonesia dan Pengakuan Global di Tahun 2024
    Kapuskes TNI Pimpin Syukuran HUT ke-56 Puskes TNI
    Satgaswil Jabar Densus 88 AT Polri Berikan Pemahaman Tentang Toleransi dan Bhinneka Tunggal Ika di Acara Gebyar Toleransi dan Bhineka Tunggal Ika Umat Beragama di UIN Syekh Nurjati Cirebon
    Tony Rosyid: Tinggalkan Anies, Suara PKS Makin Jeblok

    Ikuti Kami