Aliansi Mahasiswa dan Rakyat Peduli Cirebon Gruduk Gedung DPRD Kota Cirebon

    Aliansi Mahasiswa dan Rakyat Peduli Cirebon Gruduk Gedung DPRD Kota Cirebon

    KOTA CIREBON - Aliansi Mahasiswa dan Rakyat Peduli Cirebon melakukan aksi unjuk rasa di Kantor DPRD Kota Cirebon, Kamis (7/4/2022). Dalam aksi unjuk rasa kali ini, massa yang berunjuk rasa sempat beberapa kali terlibat aksi saling dorong dan sempet berakhir ricuh dengan petugas kepolisian yang berjaga.

    Aksi unjuk rasa awalnya berjalan kondusif. Namun, situasi memanas ketika massa meminta agar Ketua DPRD Kota Cirebon keluar menemui mereka.

    Koordinator Aksi, Andito Galih menjelaskan, massa yang turun membawa sejumlah tuntutan yang akan disampaikan kepada DPRD Kota Cirebon. Sejumlah tuntutan yang disampaikan antara lain menuntut agar harga bahan bakar minyak (BBM) turun, menolak masa jabatan tiga periode presiden, menolak penundaan Pemilu 2024 serta menstabilkan harga bahan pokok.

    "Kami meminta seluruh anggota DPRD Kota Cirebon turut menolak seperti tuntutan kami. Menolak kenaikan BBM, menolak penundaan Pemilu 2024, menolak perpanjangan jabatan Presiden tiga periode. Kami juga meminta pemerintah untuk menstabilkan harga bahan pokok. Kami menolak dan melawan kebijakan pemerintah yang kami nilai melanggar konstitusi, " jelas Anggito.

    Saat berdialog dengan Kapolres, ada beberapa anggota DPRD Kota Cirebon yang juga hadir, yakni Cicih Sukaesih dan Yusuf dari Fraksi PKS, Ahmad Syauqi dari Fraksi Kebangkitan Nurani, Cicip Awaludin dari Fraksi PDI Perjuangan serta Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon Mohammad Handarujati Kalamullah. 

    "DPRD Kota Cirebon selalu menerima setiap ada kegiatan unjuk rasa. Saat ini mahasiswa meminta sejumlah tuntutan yang hendak disampaikan. Utamanya perihal kelangkaan bahan pokok, " kata Handarujati.

    Namun, menurut Handarujati, mereka ingin bertemu dengan ketua DPRD Kota Cirebon. Hanya saja saat ini ketua DPRD sedang pemulihan usai dirawat di rumah sakit.

    "Sikap kami mendukung apa yang disampaikan oleh mahasiswa. Aspirasi mereka juga akan kami sampaikan ke pemerintah pusat melalui DPR RI, " ujarnya.

    Sementara itu, Kapolres Cirebon Kota, AKBP M. Fahri Siregar mengaku, dalam pengamanan unjuk rasa ini pihaknya sudah melakukan sesuai SOP. 

    "Kita sudah sesuai SOP, tadi juga ada negosiator dan lainnya. Bahkan sempat diskusi dengan tuntutan yang disampaikan, " jelasnya. (Subekti)

    A. Subekti

    A. Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Pengedar Sabu-sabu Diamankan Satresnarkoba...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0615/Kuningan Gelar Vaksinasi Serentak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polresta Cirebon Gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Pantau situasi kamtibmas jelang pilkada serentak anggota patroli dan Ps Kanit Binmas polsek Kaliwedi sambangi Pos Kamling Desa Kaliwedi kidul. Anggota patroli bersama Ps Kanit Binmas sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif Jelang Pilkada serentak 2024.
    Kapolsek Karangsembung Gelar Jumat Curhat Bersama dengan Perangkat desa Toko Masyarakat dan Warga desa Seuseupan sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas guna Menciptakan Suasana Kondusifitas di Lingkungan Cooling System menjelang pilkada serentak 2024.
    Bhabinkamtibmas Ds. Kepongpongan Sambangi Warganya
    Polsek Kaliwedi Lakukan Kontrol Poskamling di Desa Binaan untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif
    Patroli Polsek Waled Sambangi Satkamling, Perkuat Persatuan dan Kesatuan Jelang Pilkada 2024
    Patau situasi kamtibmas jelang pilkada serentak anggota patroli dan babinkamtibmas sambangi Warga Binaannya di Desa Wargabinangun Anggota patroli bersama bhabinkamtibmas sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif Jelang Pilkada serentak 2024.
    Roadshow Wawasan Kebangsaan Idensos Densus 88 AT Polri Satgaswil Jabar di SMAN 1 Dukupuntang
    Wong Kapetakan Kudu Weruh, Ujang Nyaleg DPRD Kab. Cirebon
    Kapolsek Ciwaringin Menghadiri Acara Rapat Konsultasi Publik Oleh PT. Kaiti Global Indonesia
    Patroli Polsek Plered Kontrol Gudang Logistik KPU di Wadas Desa Tegalsari Kecamatan Plered Kab. Cirebon
    Terciptanya Kamtibmas aman Polsek Arjawinangun  amankan Kebaktian ibadah Raya 2 di Gereja GBI Arjawinangun
    Petugas Patroli Polsek Klangenan Polresta Cirebon Sambangi Desa Kreyo Malam Hari
    Pelayanan masyarakat Polsek Sedong Polresta Cirebon Melaksanakan Pengaturan Lalulintas dan PH di Pertigaan Pasar Sedong.
    Giat Binrohtal dan yasinan personel Polsek Plered untuk menumbuhkan rasa iman dan Taqwa kepada Allah SWT.
    Polsek Astanajapura Laksanakan Program Penanggulangan Stunting

    Ikuti Kami